Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Bantuan Rumah Layak Huni di Desa Oan Mane Menggunakan Metode Simple Additive Weighting

  • Elisabeth Helsi Nggebu Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • A. Sidiq Purnomo Universitas Mercu Buana Yogyakarta
Keywords: Desa Oan Mane,, Metode SAW,, Metode Waterfall

Abstract

Penyediaan rumah layak huni merupakan salah satu program prioritas dalam pembangunan sosial ekonomi di berbagai wilayah, termasuk di Desa Oan Mane, Kabupaten Malaka. Ketersediaan rumah yang memadai dan layak huni menjadi faktor penting dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Namun, distribusi bantuan rumah layak huni sering kali menghadapi berbagai tantangan, terutama dalam hal penentuan calon penerima yang tepat dan sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Penelitian bertujuan memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan efektivitas program bantuan rumah layak huni di Desa Oan Mane. Kriteria yang digunakan dalam penelitian ini meliputi kondisi rumah, status rumah, jumlah penghuni, pekerjaan, dan penghasilan. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Sistem ini dikembangkan dengan .NET framework dan bahasa pemrograman C#, melalui pendekatan metode waterfall. Penelitian ini berhasil merancang dan mengimplementasikan sistem pendukung keputusan untuk penerimaan bantuan rumah layak huni di Desa Oan Mane, Kabupaten Malaka. Metode SAW terbukti efektif dalam memberikan rekomendasi yang objektif dan adil berdasarkan evaluasi komprehensif dari kriteria yang telah ditetapkan. Sistem ini mampu mengidentifikasi calon penerima bantuan yang paling membutuhkan dengan akurasi tinggi, sehingga memastikan bantuan diberikan kepada mereka yang paling memerlukannya. Penggunaan teknologi dalam sistem ini meningkatkan transparansi dan akurasi dalam proses pengambilan keputusan sosial, menjadikannya alat yang efektif dan efisien bagi pihak berwenang di Desa Oan Mane.

References

Abubakar, S. (2018). Pengembangan Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Objek Wisata Kota Labuan Bajo Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW). In Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika (Vol. 2, Issue 2).

Eska, J., & Syaputra, R. (2023). Sistem Pendukung Keputusan Penerima Bantuan Ru-mah Layak Huni Dengan Menggunakan Metode Weighted Product. In Journal of Science and Social Research (Issue 1). http://jurnal.goretanpena.com/index.php/JSSR

Febriani, A., Tuah Pekanbaru, H., Informatika, T., Hang Tuah Pekanbaru Jl Mustafa Sari No, S., Selatan, T., & -Riau, P. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Penen-tuan Penerima Bantuan Rumah Sehat Layak Huni Menggunakan Metode Saw Di Desa Pasir Emas Kecamatan Singingi. Jurnal Informatika, Manajemen Dan Kom-puter, 12(1).

Heni Kriswanti, S. P. A. A. , I. F. (2023). Sistem Pendukung Keputusan Penerima Ban-tuan Rumah Layak Huni Menggunakan ROC Dan SAW. Jurnal Teknik Informat-ika Dan Sistem Informasi, 10, 508–517. https://doi.org/https://doi.org/10.35957/jatisi.v10i4.6483

Wahyu Aranski, A., & Yunaldi, A. (2023). Sistem Pengambilan Keputusan Kelayakan Pemberian Bantuan Rumah Layak Huni dengan Metode SAW. Jurnal Riset Sistem Informasi Dan Teknik Informatika (JURASIK), 8(2), 677–687. https://tunasbangsa.ac.id/ejurnal/index.php/jurasik

Pertiwi, S. R., Utami, Y. R. W., & Harjanto, S. (2021). Penentuan Penerima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni Menggunakan Metode Simple Additive Weghting. Jurnal Teknologi Informasi Dan Komunikasi (TIKomSiN), 9(2), 33. https://doi.org/10.30646/tikomsin.v9i2.571

Risky, C. (2023). Sistem Pendukung Keputusan Rekomendasi Penerima Bantuan Ru-mah Layak Huni untuk Keluarga Kurang Mampu Menerapkan Metode VIKOR dan Pembobotan Menggunakan Metode SWARA pada Desa Petangguhan. JIKTEKS : Jurnal Ilmu Komputer Dan Teknologi Informasi, 02(01), 49–59.

Saepudin, S., Gustian, D., & Firmansyah, H. (2019). Sistem Pendukung Keputusan Dengan Simple Additive Weighting Dalam Pemilihan Calon Penerima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni. Jurnal Teknologi Informasi & Komunikasi Digital Zone, 10(2), 2086–4884. https://doi.org/10.31849/digitalzone.v10i2

Susanto, F., Putri Ameliya, R., & Hasmarani, N. (n.d.). Sistem Pendukung Keputusan Penyeleksian Penerima Bantuan Rumah Layak Huni Menggunakan Metode Tech-nique For Others Preference By Similarity To Ideal Solution (Topsis) Dan Simple Additive Weighting (Saw). Jurnal Ilmiah Informatika Dan Komputer Surya Intan (JIIKSI).

Yetri, M. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Penerima Bantuan RSRTLH Menggunakan metode Weight Sum Model (WSM) pada Desa Tanjung Garbus 1 Kecamatan Lubuk Pakam. Jurnal Sains Manajemen Informatika Dan Komputer, 19(1), 100–109. https://ojs.trigunadharma.ac.id/

Yulianti, E., & Putra, F. (2019). Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Penerima Ban-tuan Rumah Tidak Layak Huni (Rtlh) Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP). https://doi.org/10.21063/PIMIMD5.2019.5
Published
2024-05-29