Perancangan Aplikasi W-JAR sebagai Solusi Persiapan Ujian Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan

  • Iin Kurniasari Universitas Islam Kadiri
  • Halimahtus Mukmina Universitas Islam Kadiri
  • Ansori Mubarok Universitas Islam Kadiri
Keywords: UKK, SMK, TKJ, W-JAR, Aplikasi

Abstract

Sektor pendidikan merupakan salah satu sektor pembangunan yang sedang mendapat perhatian besar dari pemerintah dan sangat potensial untuk dapat diintegrasikan dengan kehadiran teknologi informasi. Salah satu sektor pendidikan yang berkembang sekarang ini adalah SMK (Sekolah Menegah Kejuruan). Dalam kelulusannya, SMK menerapkan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) yang merupakan langkah penjaminan mutu pendidikan dan kompetensi pada satuan pendidikan SMK. UKK berbentuk ujian praktik kejuruan wajib yang digunakan untuk mengukur kompetensi siswa selama menempuh pendidikan kejuruan sesuai bidang yang telah dipilih. Tidak sedikit siswa dan siswi SMK mengalami kesulitan dalam menghadapi Ujian Kompetensi Keahlian dikarenakan tidak mempunyai alat untuk mengulang belajar dirumah atau hanya paham materi namun di praktiknya kurang memahami dan kebanyakan persiapan UKK dilakukan dengan melakukan workshop atau praktik langsung di sekolah dalam waktu tertentu.

Berdasarkan momentum di atas, kami berinisiatif membuat Aplikasi yang bertujuan sebagai solusi alat bantu dalam persiapan Ujian Kompetensi Keahlian khususnya dalam Jurusan Teknik Komputer Jaringan. Aplikasi W-Jar diharapkan dapat  membantu siswa dalam mempersiapkan diri menghadapi UKK secara efektif dan efisien secara mandiri. Aplikasi ini menyediakan materi pelajaran, latihan soal, dan simulasi ujian yang sesuai dengan kurikulum dan standar kompetensi yang berlaku

References

Agustin, A., Kurniasari, I., & Sarbini, R. N. (2023). Penerapan Multimedia Pada Pembuatan Layout Majalah SMK AL-AMIEN. Jurnal Informatika Dan Rekayasa Perangkat Lunak, 4(3), 294–303. https://doi.org/10.33365/jatika.v4i3.3425

Elihami, E., & Saharuddin, A. (2018). PERAN TEKNOLOGI PEMBELAJARAN ISLAM DALAM ORGANISASI BELAJAR. Edumaspul: Jurnal Pendidikan, 1(1). https://doi.org/10.33487/edumaspul.v1i1.34

Kurniasari, I. (2020). ANALISIS SENTIMEN KOMENTAR FACEBOOK BERBASIS LEXICON DAN SUPPORT VECTOR MACHINE. SAINTEKBU, 12(2). https://doi.org/10.32764/saintekbu.v12i2.855

Kusna, E., Dewi, A., Sukmo Wardhono, W., & Suharsono, A. (2023). Pengembangan Media Pembelajaran E-Modul untuk Materi Proxy Server menggunakan Metode ADDIE (Studi Kasus: Kelas XI Jurusan TKJ SMK Negeri 7 Malang). Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 7(5).

Kusnayat, A., Sumarni, N., Mansyur, A. S., & Zaqiah, Q. Y. (2020). Pengaruh Teknologi Pembelajaran Kuliah Online Di Era Covid-19 Dan Dampaknya. Jurnal Edukasi Dan Teknologi Pembelajaran, 1(2)(Juni 2020).

Munjazi, A., & Matondang, N. (2022). Perancangan Sistem Informasi Inventarisasi Barang Berbasis Web (Studi Kasus Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMKN 2 Pandeglang). Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Ilmu Komputer Dan Aplikasinya, 3(2).

Muslimin. (2020). Program penilaian kinerja guru dan uji kompetensi guru dalam meningkatkan prestasi kerja guru. Indonesian Journal of Education Management & Administration Review, 4(1).

Niamilah, A., Alfin, A. A., & Kurniasari, I. (2023). Siklus Hidup Pengembangan Sistem Basis Data Pada Sistem Informasi Buku Tamu di Badan Pusat Statistik Kabupaten Kediri Menggunakan MySQL. Jurnal Nasional Komputasi Dan Teknologi Informasi (JNKTI), 6(1). https://doi.org/10.32672/jnkti.v6i1.5830

Ningtyas, D. A. M., Rokhmawati, R. I., & Wicaksono, S. A. (2023). Pengembangan E -Modul Interaktif menggunakan Model ADDIE pada Mata Pelajaran Dasar-Dasar Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (Studi pada: Kelas X Jurusan TKJ SMKN 3 Malang). Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi Dan Ilmu Komputer, 7(4).

Nurelasari, E. (2020). Perancangan Sistem Informasi Akademik Pada Sekolah Menengah Pertama Berbasis Web. Komputika : Jurnal Sistem Komputer, 9(1). https://doi.org/10.34010/komputika.v9i1.2243

Slamet, Pratikno, H., & Maulana, Y. M. (2021). Workshop Jarkom Berbasis Cisco dan Mikrotik untuk Persiapan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) bagi Guru dan Murid di SMK Kartika 1 Surabaya. SHARE (Journal of Service Learning), 7(1).

Utami, I. T. (2022). PELAKSANAAN UJI KOMPETENSI DI ERA PANDEMI. RESWARA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(1). https://doi.org/10.46576/rjpkm.v3i1.1551

Wahid, A. A. (2020). Analisis Metode Waterfall Untuk Pengembangan Sistem Informasi. Jurnal Ilmu-Ilmu Informatika Dan Manajemen STMIK, November.

Published
2024-10-31