INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI <p>INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) diterbitkan oleh LPPM STMIK IM Bandung secara berkala (setiap dua kali pertahun), dengan tujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian, pengkajian, dan pengembangan bidang Informatika dan Sistem Informasi. Artikel yang dipublikasikan dalam INFORMASI dapat berupa Artikel Penelitian maupun Artikel Konseptual (non-penelitian).</p> <p><strong>p-ISSN: <a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&amp;1251799118&amp;1&amp;&amp;" target="_blank" rel="noopener">2085-8795</a> (print), e-ISSN: <a href="https://issn.brin.go.id/terbit?search=2715-7040" target="_blank" rel="noopener">2715-7040</a>&nbsp;(online)</strong></p> en-US <p>Tanggunjawab Penulis</p> <ol> <li class="show">Penulis menyajikan artikel&nbsp; penelitian atau hasil pemikiran secara jelas, jujur, dan tanpa plagiarisme.</li> <li class="show">Penulis harus menunjukkan rujukan dari pendapat dan karya orang lain yang dikutip.</li> <li class="show">Penulis bertanggungjawab atas konfirmasi yang diajukan atas artikel yang telah ditulis.</li> <li class="show">Penulis harus menulis artikel secara etis, jujur, dan bertanggungjawab, sesuai dengan peraturan penulisan ilmiah yang berlaku.</li> <li class="show">Penulis tidak keberatan jika artikel mengalami penyuntingan tanpa mengubah substansi</li> </ol> hendra@stmik-im.ac.id (Hendra Gunawan) hendra@stmik-im.ac.id (Hendra Gunawan) Fri, 01 Nov 2024 03:09:50 +0000 OJS 3.1.2.0 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Pengembangan Sistem Konseling Berbasis Perencanaan Strategi SI/TI Menggunakan Metode Ward and Peppard pada SMAN 1 Balongpanggang https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/306 <p>Kemajuan teknologi informasi yang sangat cepat memberikan manfaat positif bagi organisasi dalam meningkatkan proses bisnis dan daya saing. Perencanaan strategis untuk sistem dan teknologi informasi (SI/TI) menjadi sangat penting dalam menyesuaikan strategi bisnis dan SI/TI agar dapat mencapai tujuan organisasi. SMAN 1 Balongpanggang, sebagai lembaga pendidikan yang baru beroperasi selama beberapa tahun, membutuhkan perencanaan strategis SI/TI untuk meningkatkan kualitas layanan sekolah, terutama dalam bimbingan konseling. Penelitian ini bertujuan menganalisis dan merencanakan strategi SI/TI di SMAN 1 Balongpanggang dengan menggunakan metode Ward and Peppard. Metode ini mencakup analisis lingkungan bisnis internal dan eksternal, analisis SWOT, <em>value chain</em>, <em>Critical Success Factor</em>, PEST, dan <em>McFarlan Strategic Grid</em>. Hasil dari penelitian ini berupa portofolio aplikasi yang diusulkan untuk masa depan dan pengembangan sistem aplikasi baru yang mendukung proses bisnis SMAN 1 Balongpanggang dalam meningkatkan kualitas layanan sekolah, khususnya layanan bimbingan konseling.</p> Nadila Intan Puspitasari, Budi Nughroho, Afina Lina Nurlaili Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/306 Thu, 31 Oct 2024 08:55:34 +0000 Evaluasi Kesuksesan Aplikasi GrabMerchant Berdasarkan Perspektif Pengguna Menggunakan Delone & McLean IS Success Model Modifikasi https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/307 <p>Perkembangan teknologi telah mempengaruhi perdagangan online baik pemasaran dan penjualan barang maupun jasa, khususnya melalui <em>m-commerce</em>. Hal ini menyebabkan banyak perusahaan memanfaatkan perkembangan teknologi dengan membuat aplikasi berbasis web maupun mobile. Salah satu perusahaan yang kini telah masuk ke dunia <em>m-commerce</em> adalah Grab. Grab meluncurkan aplikasi GrabMerchant yang ditujukan untuk mendukung UMKM di Indonesia beralih menjadi bisnis online. Walaupun aplikasi ini menawarkan banyak kemudahan, tak sedikit pengguna mengeluhkan terkait aplikasi ini. Oleh karena itu, penelitian dengan judul Evaluasi Kesuksesan Aplikasi GrabMerchant Berdasarkan Perspektif Pengguna Menggunakan Delone &amp; McLean IS Success Model Modifikasi dilakukan. Pemilihan model Delone &amp; McLean modifikasi mengacu pada penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Prabu (2022). Penelitian ini menggunakan metode SEM-PLS dengan SmartPLS 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel <em>information quality</em> berpengaruh terhadap <em>use</em>, <em>user satisfaction</em>, <em>trust</em> dan <em>net benefits</em>. <em>System quality</em> dan <em>service quality</em> berpengaruh terhadap <em>use</em>, <em>user satisfaction</em> dan <em>trust</em> namun tidak berpengaruh terhadap <em>net benefits</em>. Kemudian <em>use</em> dan <em>trust</em> berpengaruh terhadap <em>user satisfaction</em> dan <em>net benefits</em>. Sedangkan <em>user satisfaction</em> tidak berpengaruh terhadap <em>net benefits</em>. Hasil penelitian ini dapat menjadi informasi bagi Grab dalam mengembangkan dan meningkatkan kesuksesan aplikasi GrabMerchant agar dapat terus berkembang dan mampu memenuhi kebutuhan pengguna secara lebih efektif.</p> <p><strong>&nbsp;</strong></p> Gizka Refyana Putri, Arista Pratama, Siti Mukaromah Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/307 Thu, 31 Oct 2024 12:32:50 +0000 Sistem Pemantauan Kualitas Udara IoT Untuk Mitigasi Risiko Pekerja dan Masyarakat di Industri Genteng : Studi Kasus Desa Talesan Purwantoro Wonogiri https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/310 <p>Isu kualitas udara yang buruk di sekitar industri percetakan genteng yang dapat menyebabkan berbagai penyakit pernapasan pada pekerja dan masyarakat sekitar perlu perhatian khusus. Tujuan dari penelitian ini adalah menyediakan sistem pemantauan kualitas udara berbasis Internet of Things (IoT) untuk memitigasi risiko paparan zat berbahaya seperti gas karbon monoksida (CO) dan partikel debu halus (PM 2.5). Pelaksanaan penelitian ini dengan pendekatan Hardware Development Process, yang terdiri dari beberapa tahapan antara lain ideation, concept, design, prototyping, dan testing. Sistem monitoring ini menggunakan mikrokontroler ESP32 dan sensor gas MQ-135 serta GP2Y1010AU0F, dengan data yang dikirim secara real-time ke website melalui protokol MQTT. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sistem mampu memberikan notifikasi ketika kadar polutan melebihi batas aman, sehingga dapat memberikan peringatan dini dan membantu dalam pengambilan keputusan yang cepat dan efektif. Secara keseluruhan sistem pemantauan kualitas udara berbasis IoT yang dikembangkan dapat meningkatkan keselamatan dan kesehatan pekerja serta masyarakat di sekitar industri genteng, namun perlu dilakukan perbandingan pembacaan sensor dengan alat yang sudah terverifikasi untuk melihat margin error dari pembacaan data.</p> Dita Putra Pratama, Nurchim Nurchim, Nibras Faiq Muhammad Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/310 Thu, 31 Oct 2024 12:39:47 +0000 Evaluasi Pengaruh Trust dan Risk terhadap Minat Peminjam Menggunakan Kredivo dengan TAM Modifikasi https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/311 <p>Perkembangan teknologi informasi telah memicu lahirnya industri <em>Fintech</em>, termasuk layanan <em>Peer-to-Peer (P2P) Lending</em> seperti aplikasi Kredivo, yang menawarkan solusi pinjaman cepat dan mudah. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang signifikan dalam mempengaruhi niat peminjam menggunakan aplikasi Kredivo di Surabaya, dengan menggunakan modifikasi dari <em>Technology Acceptance Model (TAM)</em>. Sebanyak 400 responden yang merupakan pengguna Kredivo di Surabaya dijadikan sampel penelitian. Analisis data dilakukan dengan metode SEM-PLS menggunakan perangkat lunak SPSS dan SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa <em>total risk</em>, <em>perceived usefulness</em>, dan <em>comparison</em> secara langsung mempengaruhi trust. <em>Trust </em>sendiri memiliki pengaruh signifikan terhadap niat peminjam, dengan hasil uji hipotesis menunjukkan <em>t-statistic</em> sebesar 22.699 dan <em>p-values </em>0.000, yang menandakan tingkat signifikansi yang tinggi.</p> Putri Ayu Pitria, Arista Pratama, Asif Faroqi Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/311 Thu, 31 Oct 2024 12:46:49 +0000 Analisis Pengaruh Kualitas Website PPDB Online Terhadap Kepuasan Operator Sekolah Dasar (Studi Kasus Disdikpora Kab. Penajam Paser Utara) https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/312 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepuasan kepala sekolah dasar dengan kualitas website PPDB online (menggunakan studi kasus Disdikpora Kabupaten Penajam Paser Utara). Penelitian ini menggunakan metodologi kuantitatif. Pemilik SD Disdikpora Kabi dijadikan sebagai subjek penelitian. Penajam Paser Utara mengambil sampel sebanyak 39 responden. Kuesioner digunakan dalam proses pengumpulan data. Metode pengujiannya meliputi uji analisis regresi yang menggabungkan temuan uji t, uji F, dan koefisien determinasi, serta uji validitas, uji reliabilitas, dan uji hipotesis tradisional. Berdasarkan temuan uji t, variabel kualitas kegunaan (X1) mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan administrator sekolah (Y) dengan nilai signifikansi sebesar 0,001. Nilai t estimasi sebesar 2739 menunjukkan bahwa nilai signifikansi kurang dari 0,05 dan nilai t lebih besar dari t tabel (2,739 &gt; 2,026). Kepuasan pengelola sekolah (Y) secara parsial dipengaruhi oleh kualitas informasi (X2), dengan nilai thitung sebesar 2,913 dan nilai signifikansi sebesar 0,006. Oleh karena itu, nilai signifikansi t-tabel adalah (2,913). &gt; 2,026 maka Ho ditolak dan Ha disetujui. Hasil uji F menunjukkan bahwa variabel kualitas informasi (X2) dan kualitas kegunaan (X1) mempunyai pengaruh secara simultan terhadap kepuasan administrator sekolah (Y). Memiliki estimasi F-value sebesar 52,017 dan nilai signifikansi sebesar 0,000. Oleh karena itu, karena nilai signifikansi F tabel (52,017 &gt; 3,250), maka Ho ditolak dan Ha disetujui. Selain itu, nilai 0,729 atau 72,9% ditunjukkan oleh uji koefisien determinasi R2 terkoreksi (R-squared). Hal ini menunjukkan bahwa kualitas informasi (X2) dan kualitas kegunaan (X1) mempunyai pengaruh persentase sebesar 72,9% terhadap ukuran kepuasan administrator sekolah (Y). Faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini berdampak pada sisanya sebesar 27,1%.</p> Hasan Riyadi, Robertus Ila Bakho, Joy Nashar Utamajaya Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/312 Thu, 31 Oct 2024 12:51:21 +0000 Sistem Informasi Pengelolaan Magang Berbasis Web https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/314 <p>Proses pengelolaan magang di Egref Telematika Nusantara masih menggunakan cara manual yaitu mencatat di kertas serta kegiatan magang diberikan lewat chat. Hal ini menyebabkan beberapa kendala seperti data tidak lengkap, data tidak sinkron antara catatan dan chat sehingga proses pengelolaan magang kurang optimal. Penelitian ini bertujuan memberikan kemudahan dalam proses pengelolaan data peserta. pengelolaan kegiatan, penilaian magang, pengelolaan kehadiran peserta dan pemberian surat selesai magang.&nbsp; Metode <em>Rapid Application Development</em> (RAD), digunakan dalam penelitian ini meliputi, Perencanaan kebutuhan adalah langkah pertama yang dilakukan sebelum pembuatan aplikasi, desain pengguna, konstruksi, dan cutover, oleh karena itu sistem diuji untuk bisa dimanfaatkan. Sistem informasi pengelolaan magang mahasiswa ini menggunakan bahasa pemrograman &nbsp;PHP, MySQL, dan <em>Framework Codeigniter</em>. Sistem informasi pengelolaan magang ini memiliki kemampuan guna mengganti sistem manual dengan sistem digital yang memungkinkan absensi melalui kode Qr, melakukan pelaporan kegiatan selama magang,dalam hak akses pembimbing dapat menilai kinerja magang dan admin dapat mencetakriwayat absensi, data kegiatan juga surat selesai magang. Hasil pengujian sistem dengan metode <em>black box testing</em> menunjukkan bahwa sistem ini berfungsi sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan, dengan tingkat keberhasilan tinggi dalam setiap modul yang diuji. Sistem informasi pengelolaan magang ini memungkinkan admin, peserta magang , dan pembimbing untuk mengelola dan mengakses data presensi, data kegiatan dengan mudah dan cepat, meningkatkan transparansi dan keamanan data. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem informasi pengelolaan magang berbasis website yang dikembangkan mampu meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam presensi menggunakan code qr serta pelaporan kegiatan dan penilaian magang.</p> Muhammad Frasha Candra Perdana, Vihi Atina, Faulinda Ely Nastiti Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/314 Thu, 31 Oct 2024 12:57:22 +0000 Analisis User Interface dan User Experience Pada Aplikasi SinauWae Menggunakan Metode Heuristic Evaluation https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/315 <p>SinauWae adalah aplikasi platform pembelajaran online yang terintegrasi dirancang untuk mendukung guru dan siswa dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar yang efektif sesuai jenjang pendidikan SMP dan SMA. Aplikasi SinauWae merupakan aplikasi baru dan belum pernah ada yang melakukan pengujian tingkat kepuasan dan kenyamanan penggunanya. Hal tersebut mendorong perlu dilakukannya analisis pengalaman dalam menggunakan aplikasi SinauWae dengan metode <em>Heuristic Evaluation</em>. <em>Heuristic Evaluation </em>merupakan metode pengukuran yang mengevaluasi pengalaman dan kenyamanan pengguna dengan menerapkan 10 prinsip <em>heuristic</em>. Hasil pengolahan data kuesioner menggunakan metode <em>Heuristic Evaluation </em>menghasilkan kesimpulan adanya 5 urgensi permasalahan dengan tingkatan mayor yang terdapat pada aplikasi SinauWae dan masih perlu adanya perbaikan pada desain serta fitur agar bisa meningkatkan pengalaman pengguna.</p> Syahreza Triadhana Marsudi, Evangs Mailoa Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/315 Thu, 31 Oct 2024 13:11:19 +0000 Perancangan Aplikasi W-JAR sebagai Solusi Persiapan Ujian Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/317 <p>Sektor pendidikan merupakan salah satu sektor pembangunan yang sedang mendapat perhatian besar dari pemerintah dan sangat potensial untuk dapat diintegrasikan dengan kehadiran teknologi informasi. Salah satu sektor pendidikan yang berkembang sekarang ini adalah SMK (Sekolah Menegah Kejuruan). Dalam kelulusannya, SMK menerapkan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK)&nbsp;yang merupakan langkah penjaminan mutu pendidikan dan kompetensi pada satuan pendidikan&nbsp;SMK.&nbsp;<a href="https://www.gamelab.id/uji-kompetensi-keahlian">UKK berbentuk&nbsp;ujian praktik kejuruan wajib&nbsp;yang digunakan untuk mengukur kompetensi siswa selama menempuh pendidikan kejuruan sesuai bidang yang telah dipilih</a>. Tidak sedikit siswa dan siswi SMK mengalami kesulitan dalam menghadapi Ujian Kompetensi Keahlian dikarenakan tidak mempunyai alat untuk mengulang belajar dirumah atau hanya paham materi namun di praktiknya kurang memahami dan kebanyakan persiapan UKK dilakukan dengan melakukan workshop atau praktik langsung di sekolah dalam waktu tertentu.</p> <p>Berdasarkan momentum di atas, kami berinisiatif membuat Aplikasi yang bertujuan sebagai solusi alat bantu dalam persiapan Ujian Kompetensi Keahlian khususnya dalam Jurusan Teknik Komputer Jaringan. Aplikasi W-Jar diharapkan dapat&nbsp; membantu siswa dalam mempersiapkan diri menghadapi UKK secara efektif dan efisien secara mandiri. Aplikasi ini menyediakan materi pelajaran, latihan soal, dan simulasi ujian yang sesuai dengan kurikulum dan standar kompetensi yang berlaku</p> Iin Kurniasari, Halimahtus Mukmina, Ansori Mubarok Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/317 Thu, 31 Oct 2024 13:19:59 +0000 Sentiment Analysis on Social Media using Bidirectional Encoder from Transformers (Case Study : Covid – 19 Omicron) https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/319 <p>Indonesia tercatat sebagai negara dengan jumlah pengguna internet terbesar di Dunia, sehingga adanya perubahan komunikasi dimasyarakat. Kemajuan jaman membuat interaksi manusia banyak dihabiskan pada media sosial, diantaranya Instagram, facebook, twitter (X) dan Tiktok mendominasi ruang digital. Tingginya interaksi pada sosial media, tidak bisa dipungkiri kerap kali bias, menimbulkan banyak persepsi baik karena subjektivitas, pandangan pribadi, maupun emosi sesaat. Pandemi Covid-19 memaksa pemerintah mencari solusi untuk berbagai masalah yang muncul, namun kebijakan yang diambil seringkali memicu gejolak di dunia maya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat seberapa baik performa BERT dalam mengklasifikasikan komentar,&nbsp; BERT (<em>Bidirectional Encoder Representations from Transformers</em>) memanfaatkan pendekatan <em>word embedding</em> untuk memahami konteks kata dalam dua arah. Arsitektur BERT menggunakan transformers, mekanisme yang memberikan makna kontekstual pada kata, membantu BERT dalam mengklasifikasikan komentar. Keunggulan BERT terletak pada pemahaman konteks kata yang mendalam melalui <em>embedding</em> kontekstual, dengan <em>encoder transformers</em> yang membaca kalimat dua arah.. Data yang digunakan adalah komentar pada instagram dan facebook didapatkan data sebanyak 3.522 data. Fokus penelitian ini adalah Covid – 19 varian <em>omicron</em>, topik ini diambil karena polaritas reaksi pada masyarakat. Model pada penelitian ini menggunakan 4 proporsional dataset, untuk melihat kontribusi data latih untuk model yang dikembangkan, sedangkan untuk evaluasi menggunakan dataset yang dilabeli secara manual. Penelitian ini mengungkapkan bahwa BERT dapat digunakan untuk mengklasifikasikan sentimen dengan hasil yang baik, model yang dibangun mendapatkan rentang efisiensi pada <em>epoch</em> 3 sampai 5, meskipun nilai terbaik berada <em>epoch</em> 8, dengan akurasi sebesar 90%. Mayoritas sentimen menunjukkan sentimen negatif ditengarai timbul panik dimasyarakat terkait penanganan Pandemi Covid – 19.</p> Dody Pradipta, Eko Widodo Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/319 Thu, 31 Oct 2024 13:25:07 +0000 Sistem Pendukung Keputusan Pendistribusian Zakat Menggunakan Metode Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART) dan Simple Additive Weighting (SAW) https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/320 <p>Zakat adalah kewajiban bagi umat Islam yang memiliki peran signifikan dalam mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun, proses pendistribusian zakat seringkali menghadapi tantangan dalam menentukan penerima yang tepat dan alokasi yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk merancang Sistem Pendukung Keputusan (SPK) pendistribusian zakat dengan menggunakan dua metode yaitu <em>Simple Multi Attribute Rating Technique</em> (SMART) dan <em>Simple Additive Weighting</em> (SAW). Metode SMART digunakan untuk memberi peringkat atribut-atribut penting dalam penentuan penerima zakat, sementara metode SAW diterapkan untuk menghitung skor keseluruhan setiap calon penerima. Dengan kombinasi kedua metode ini, sistem dapat menentukan calon penerima yang paling layak menerima zakat berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Sistem ini dikembangkan menggunakan metode <em>waterfall</em>, yang meliputi tahapan analisis, desain, implementasi, dan pengujian. Hasil dari penelitian ini adalah prototipe SPK yang diharapkan mampu meningkatkan efisiensi dan ketepatan dalam proses pendistribusian zakat, sehingga mampu mendukung pengelolaan zakat yang lebih transparan dan tepat sasaran.</p> Fadhlan Rizki, Samsudin Copyright (c) 2024 INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 https://ojs.stmik-im.ac.id/index.php/INFORMASI/article/view/320 Thu, 31 Oct 2024 13:31:44 +0000